Kadang tidak perlu jauh-jauh untuk mengembalikan mood yang sedih menjadi ceria kembali. Cara ampuh, sederhana tapi simpel yang sering saya lakukan adalah dengan melihat kembali album foto-foto bareng keluarga dan sahabat. Khususnya album foto bersama Balad Ranger Nangor, yaitu bareng Gie, F, Leo dan Dini. Kelakuan kalian memang aneh tapi ngangenin. Gaya kalian memang kuno dan norak tapi lucu dan itu semua membuat saya bisa mengangkat bibir ini membentuk simpul ke atas alias tersenyum.
Selain curhat dan berserah diri pada Alloh SWT, cara ini berhasil membuat hati saya kembali tentram dan merasa bahwa di dunia ini saya tidak sendiri, ada keluarga dan sahabat yang terus menyayangi saya. Everything will be ok Ma :)
Saya bukan orang yang betah bila merasa sedih, bukan juga tipe orang yang betah untuk terus mengeluh. Karena hidup itu sekali, manfaatkanlah untuk hal-hal yang spektakuler. Masih muda belia, makanya harus tetap semangat. Dan jangan lupa untuk terus mendukung orang terkasih dalam kebaikan ;)
Makanya hidup itu jangan datar-datar saja. Karena hidup bukan jalan tol. Berbanggalah ketika kita bisa merasakan lika-liku hidup. Bisa merasakan putaran roda takdir. Karena tanpa masalah, manusia bukanlah apa-apa. Karena dengan adanya masalah manusia dapat terus meningkatkan kualitasnya. Diuji Alloh dengan bersiap menemukan hikmah pada saatnya.
Rockin your world guys \m/
syukuri nikmat hidup jangan sia-siakan masa hidup
BalasHapusbetul :)
BalasHapus